Twibon Isra' Miraj Nabi Muhammad Shalallahu 'Alaihi Wasallam

 Bismillah hirrahman nirrahim
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

          

Seperti biasa ini ada  Twibon Peringatan Isra Miraj 

Twibon 1 untuk Keluarga besar MIN 6 BL dan LBBK Himalayta
dan Twibon yang ke 2 untuk kita semua masyarakat UMUM
silahkan di pakai

berikut ini LINK Twibonnya = Twibon Isra Miraj Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wasallam

Isra' Mi'raj adalah peristiwa perjalanan Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wasallam dari Mekah menuju Masjidil Aqsha Baitul Maqdis Palestina dan diangkat ke langit ketujuh untuk menerima perintah sholat.

Peristiwa Isra Miraj terjadi pada tanggal 27 Rajab. Pada tahun ini peristiwa Isra Mi'raj jatuh pada tanggal 18 Februari 2023 bertepatan dengan tanggal 27 Rajab 1444 Hijriyah.

Hari peringatan Isra Miraj ditetapkan sebagai hari libur nasional sejak tahun 1953 berdasarkan Keppres Nomor 24.

Dalam peristiwa Isra Miraj, Nabi Muhammad Shalallahu 'Alaihi Wasallam mendapatkan perintah sholat fardhu lima waktu secara langsung dari Allah sebagai petunjuk mengenai pentingnya ibadah sholat ini.

Hal ini berbeda dengan perintah-perintah Allah selain sholat yang biasanya disampaikan melalui Malaikat Jibril dengan cara wahyu.

Dalam perjalanan Isra Miraj itu, ada banyak pengalaman yang didapat oleh Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wasallam. Secara lengkap, cerita pengalaman itu ditulis oleh ulama dalam kitab Dardir Mi’raj.

Secara garis besar, peristiwa Isra Miraj dilatar belakangi kesedihan mendalam yang menimpa Rasulullah SAW. Beliau ditinggal wafat oleh pamannya, Abu Thalib dan istrinya, Sayyidah Khadijah.

Allah menghibur Rasulullah dengan mengajaknya menemui-Nya di Sidratul Muntaha. Rasulullah menaiki kendaraan Buraq dalam perjalanan menemui Allah dan ditemani malaikat Jibril dan Israfil.

Perjalanan Isra yang jaraknya 1239 km dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha, dan Miraj dari Masjidil Aqsha ke langit ke tujuh hanya ditempuh kurang dari satu malam dengan kendaraan Buraq itu.

Saat sampai di Sidratul Muntaha, Rasulullah tidak ditemani oleh malaikat Jibril dan Israfil. Beliau hanya berdua bersama Allah hingga mendapat perintah shalat lima waktu.

Awalnya, perintah shalat itu berjumlah 50 rakaat dalam sehari semalam. Namun setelah bertemu dengan Musa saat perjalanan pulang, Rasulullah diperingatkan oleh Nabi Musa agar minta keringanan kepada Allah hingga akhirnya menjadi 17 rakaat.

Peristiwa besar itu terjadi pada tanggal 27 Rajab tahun 621 M saat Rasulullah berusia 51 tahun. Banyak orang-orang Quraisy tidak percaya dengan peristiwa tersebut.

Orang yang pertama kali percaya dengan peristiwa Isra Miraj adalah sahabat Abu Bakar. Sejak saat itu Abu Bakar dijuluki dengan As-Siddiq yang berarti orang yang membenarkan.

Kebenaran peristiwa Isra Miraj juga ditegaskan oleh Allah Subhanahu WaTa'ala dalam al-Quran surat Al-Isra’ ayat pertama:

سُبْØ­ٰÙ†َ الَّØ°ِÙŠْٓ اَسْرٰÙ‰ بِعَبْدِÙ‡ٖ Ù„َÙŠْÙ„ًا Ù…ِّÙ†َ الْÙ…َسْجِدِ الْØ­َرَامِ اِÙ„َÙ‰ الْÙ…َسْجِدِ الْاَÙ‚ْصَا الَّØ°ِÙŠْ بٰرَÙƒْÙ†َا Ø­َÙˆْÙ„َÙ‡ٗ Ù„ِÙ†ُرِÙŠَÙ‡ٗ Ù…ِÙ†ْ اٰÙŠٰتِÙ†َاۗ اِÙ†َّÙ‡ٗ Ù‡ُÙˆَ السَّÙ…ِÙŠْعُ الْبَصِÙŠْرُ

Artinya: “Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat.”

Demikianlah informasi mengenai kapan peringatan Isra Miraj Nabi Shalallahu 'Alaihi Wasallam

Popular Posts